Cegah Penularan Covid-19 Petugas Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Denpasar Periksa Kapal dan ABK MS. Westerdam di Benoa
Jumat, 05 Juni 2020
COVID-19,
Informasi Publik,
Karantina Kesehatan,
Kedaruratan Kesehatan Masyarakat,
PHEIC
Pemeriksaan Kesehatan ABK Kapal MS.Westerdam oleh Tim KKP Kelas I Denpasar |
Sebuah Kapal Pesiar mewah kembali merapat di Pelabuhan Laut Benoa, Jum’at sekitar Pukul 08.00 Wita (06/05/2020). Kapal tiba dengan tujuan menurunkan Pekerja Migran Indonesia/PMI yang seluruhnya Anak Buah Kapal tersebut. Kapal MS. Westerdam berbobot 82.682 GT dan berbendera Belanda ini mengangkut 369 kru, dimana 192 orang diantaranya turun di Benoa. Dari 192 orang tersebut 178 orang berasal dari Provinsi Bali, empat orang dari Jakata dan sembilan orang dari NTB sementara NTT satu orang. Bali merupakan persinggahan kedua di Indonesia setelah sebelumnya sempat menurunkan sejumlah ABK di Jakarta. Setelah kapal dinyatakan sehat dan bebas karantina oleh petugas Kantor Kesehatan Pelabuhan, kemudian kapal dapat menurunkan para PMI untuk selanjutnya dilakukan rangkaian pemeriksaan kesehatan di terminal kedatangan.
Seijin Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Denpasar, I Ketut Darmawan, SST. Selaku Koordinator Wilayah Kerja Pelabuhan Laut Benoa menyampaikan bahwa seluruh PMI telah menjalani pemeriksaan suhu, pemeriksaan tambahan seperti pengukuran saturasi oksigen dan wawancara oleh Tim KKP Kelas I Denpasar. Tidak kurang 25 orang petugas KKP Denpasar diterjunkan untuk menangani kegiatan ini. Berdasarkan hasil pemeriksaan baik pemeriksaan suhu maupun pemeriksaan tambahan, secara umum seluruh PMI tidak ditemukan tanda dan gejala yang mengarah ke penyakit infeksi saluran pernafasan (batuk, pilek, demam dan sesak nafas).
Selanjutnya ratusan PMI ini akan menjalani karantina dan swab untuk tes PCR di tempat karantina yang telah disiapkan oleh agen perusahaan. Seluruh barang bawaan PMI juga dilakukan desinfeksi oleh tim dari KSOP Benoa. Setelah seluruh proses selesai kapal MS. Westerdam kemudian diberikan ijin berlayar dan bertolak menuju Singapura pada sore hari. Sebagai pimpinan operasi dalam kegiatan ini dikomando oleh Komandan Pangkalan Angkatan Laut Benoa selaku Dansubsatgas Pelabuhan di Pelabuhan Laut Benoa dan didukung oleh seluruh lintas sektor di Pelabuhan Laut Benoa.
Koordinator Wilker Pelabuhan Laut Benoa I Ketut Darmawan, SST, bersama Lintas Sektor di Benoa |